Rabu, 23 Desember 2009

Donat Ubi Kepang
04-APR-2006

Donat Ubi Kepang

Biasanya donat menggunakan kentang, kali ini saya coba dengan ubi kuning.
Ubi yang saya gunakan adalah ubi jepang yang sudah banyak mengandung air, sehingga saya hampir tidak menggunakan air untuk adonan ini.
Apabila ubi yang dipergunakan kurang kelembabannya, maka tambahkan air sedikit demi sedikit, hingga adonan kalis.

Bahan:
350 gr terigu protein tinggi
250 gr ubi kuning, kukus, haluskan
1 bks ragi
1 btr telur
50 gr mentega
50 gr gula pasir
1/4 sdt garam
sedikit air (5 sdm)
Gula halus, untuk taburan

Cara membuat:
Campur terigu, ubi, ragi, telur, mentega dan gula pasir.
Aduk hingga menjadi adonan yang berbutir2.
Masukkan garam dan air sedikit demi sedikit hingga menjadi adonan yang kalis.
Diamkan sampai adonan mengembang 2x lipat.
Timbang adonan @50 gr, kemudian bentuk persegi panjang.
Bagi setiap persegi panjang menjadi 3 bagian (satu ujungnya tidak terputus).
Kemudian bentuk kepang.
Goreng hingga matang.
Sebelum disajikan, taburi dengan gula halus

2 komentar: